Kamis, 23 Desember 2010

PostHeaderIcon Mengikuti Tur Arema U-21 ke Tarakan, Kalimantan Timur




Arek Sumbermanjing Sukses Jadi Pengusaha
WISATA HUTAN: Malang Post bersama Eko Hari, arek Sumbermanjing Wetan yang jadi pengusaha mebel di Tarakan.
Kota Tarakan yang terletak Kalimantan Timur bagian utara sebagian besar adalah pendatang. Mereka datang dari Makassar, Banjarmasin, Gorontalo, hinga Pulau Jawa. Termasuk warga Malang banyak yang menetap di kota yang terkenal dengan penghasil minyak bumi ini.
Di Tarakan, jumlah warga Malang Raya mencapai ribuan. Mereka bekerja di berbagai bidang seperti PNS, pedagang, pengusaha, guru, pengusaha hingga pelayaran. Salah satunya Eko Heri, asal Desa Kedung Banteng, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang. Pria dengan tiga anak itu kini sukses menjadi pengusaha mebel, paving, jual kaca hingga proyek bangunan.
Padahal, sekitar 12 tahun lalu saat dirinya kali pertamanya datang ke Tarakan, tak memiliki usaha apa-apa. ‘’Saya pertama kali datang ke Tarakan masih nol. Syukur Alhamdulillah sekarang sudah punya usaha,’’ kata Eko Heri kepada Malang Post.
Eko menceritakan, datang jauh-jauh dari Malang ke Tarakan karena ada saudaranya yang ada di kota yang terlatak di pulau kecil ini. Seusai lulus sekolah, pria dengan anak tiga ini memilih merantau. ‘’Awalnya selama tiga bulan saya masih mencari-cari usaha. Tetapi lama kelamaan sudah punya usaha hingga berkembang sampai sekarang ini,’’ kenangnya.
Setelah usahanya terus berkembang, Eko pun mendapatkan jodoh gadis Tarakan yang kini telah memberinya tiga anak. Kini, Eko bersama warga Malang lainnya yang ada di Tarakan sering mengadakan pertemuan sebagai Aremania Tarakan.
‘’Saya masih sering pulang ke Sumbermanjing Wetan. Kebetulan ibu saya yang ada di Malang sekarang ini sambang ke Tarakan,’’ katanya. Menurutnya Aremania Tarakan terus memantau perkembangan tim kesayangannya. Mulai gaji terlambat hingga uji coba ke Padang pun mereka mengetahuinya melalui media.
‘’Saya pernah saat pulang nonton Arema di Stadion Kanjuruhan saat Perang Bintang. Kalau Arema sedang main dan disiarkan TV, kami nonton bareng,’’ katanya. Rabu (22/12) kemarin, Eko sempat mengajak Malang Post jalan-jalan ke beberapa tempat wisata yang ada di Tarakan. Salah satunya kawasan wisata Hutan Juwata yang terletak di dekat Bandara Juwata.

0 komentar:

Posting Komentar

Date & Time

About Me

Foto Saya
FIRZAM AREMANIA GARIS KERAS
malang, jawa timur, Indonesia
KAMI AREMA ,KAMI TAK GENTAR KAMI TAK TAKUT ITULAH KAMI AREMA INDONESIA,SUPORTER KAMI TERBAIK DAN KAMI ADALAH AREMANIA YANG ADA DI MANA - MANA
Lihat profil lengkapku
Diberdayakan oleh Blogger.

BLOG COMMUNITY

Pengikut